-->

 


Iklan 4

Gercep, Bidan Desa Mekarsari Tangani Bocah Tergores Paku

SINYAL PENA
Jumat, April 11, 2025, April 11, 2025 WIB Last Updated 2025-04-11T13:17:38Z

 


Indramayu,Sinyalpena.com – UPTD Puskesmas Tukdana yang berlokasi di Desa Lajer kecamatan Tukdana kabupaten Indramayu, terus bergerak dalam peningkatan kwalitas pelayanan terhadap masyarakat di 6 desa termasuk Desa Mekarsari. Hal itu sesuai arahan visi misi Bupati Indramayu Lucky Hakim.


Salfiah, Amd., Kep. Bidan Desa Mekarsari yang akrab dipanggil Bidan Fia, langsung gerak cepat dan tangani siswa yang kakinya luka akibat goresan paku tersebut, padahal dia baru saja mengobati pasien lain yang sedang datang di Pustu Desa Mekarsari, dia sangat berhati-hati membersihkan luka dengan cairan antiseptik menggunakan kain kassa, mengompres luka dengan es yang dibungkus dengan kain, lalu menutup luka dengan perban, dan memberikan obat anti nyeri. Jum'at (11/4/2025)


Terkait hal itu, Isyanto, S.Pd. Guru UPTD SDN Mekarsari mengatakan," Terimakasih ibu bidan yang sudah mengobati siswa kami yang terluka akibat goresan paku saat siswa sedang istirahat sekolah, kami juga menghimbau kepada para siswa siswi kalau sedang istirahat sekolah, harap berhati-hati, jangan sampai kejadian tersebut dapat terulang kembali," tegasnya.


Kaslam Kuwu Desa Mekarsari saat dikonfirmasi awak media online mengapresiasi kepada Bidan Desa Mekarsari ibu fia yang begitu gercep alias gerak cepat menangani siswa yang luka, bukan itu saja, yang kami ketahui setiap kegiatan posyandu juga dia selalu hadir, apalagi kepada ibu-ibu hamil selalu memberikan edukasi", pungkasnya.


(Agus Karmat)

Komentar

Tampilkan

Terkini