-->

Iklan 4

SMK Pembangunan Tukdana Istiqomah Gelar Sholat Dhuha Berjamaah

SINYAL PENA
Jumat, Mei 26, 2023, Mei 26, 2023 WIB Last Updated 2023-05-26T05:27:30Z

Indramayu,Sinyalpena.com – Pembiasaan Sholat Dhuha Berjamaah benar-benar istiqomah diterapkan oleh seluruh siswa dan dewan guru SMK Pembangunan Tukdana. Hal itu dilakukan semata-mata untuk kian meningkatkan kekompakan siswa, saling mendoakan orang-orang tua yang sudah mendahului kita, serta memberikan kelancaran dalam menempuh pendidikan di SMK Pembangunan Tukdana dan ketaqwaan para siswa sekaligus bentuk ketaatan kepada Allah SWT.


Kepala SMK Pembangunan Tukdana Sri Anisa, S. Pd. M. Pd. Melalui Ketua Yayasan Nayla Khairi Azkia Aiptu Kasdulah, SH., MH,.  mengatakan, "Alhamdulillah, berawal dari pembiasaan, kini para siswa terbiasa melaksanakan Sholat Dhuha Berjamaah.


“Kami yakin, dari pembiasaan ini, para siswa akan terbiasa dan akhirnya semakin memperkokoh ketaqwaan dengan istiqomah melaksanakan Sholat Dhuha Berjamaah. Terlebih, banyak sekali keutamaan dan manfaat Sholat Dhuha ini,” ungkap Kanit intelkam Polsek Tukdana yang dikenal santun, ramah, dan multitalenta ini, Jum'at (26/05/2023).


Barangsiapa yang mengerjakan shalat fajar (shubuh) berjamaah, kemudian ia (setelah usai) duduk mengingat Allah hingga terbit matahari, lalu ia shalat dua rakaat (Dhuha), ia mendapatkan pahala seperti pahala haji dan umrah; sempurna, sempurna, sempurna.” (HR. Tirmidzi).

(AGUS KARMAT)
Komentar

Tampilkan

Terkini