Indramayu | sinyalpena.com – Sebuah objek wisata baru telah difungsikan di Kecamatan Lohbener Kabupaten Indramayu. Ya. Kolam Renang Pelangi yang berlokasi di Blok Pelabuhan Desa Kiajaran Wetan itu kini menjadi destinasi wisata air baru bagi masyarakat Lohbener dan sekitarnya.
Sektor pariwisata di Kabupaten Indramayu memang terus didorong guna meningkatkan perekonomian masyarakat. Sehingga hadirnya destinasi wisata baru ini tentunya memberikan banyak manfaat dan mendapat banyak dukungan.
Manfaatnya antara lain adalah adanya alternatif tempat wisata baru yang dapat menggeliatkan perekonomian rakyat.
Disamping sebagai wisata air, tempat ini juga bisa dimanfaatkan sebagai sarana olahraga yang representatif untuk ekstrakurikuler renang siswa SMP/SMA, karena sebelumnya di wilayah Kecamatan Lohbener belum ada.
Yang menjadi hebatnya adalah, Kolam Renang Pelangi ini dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMdes) Kiajaran Wetan.
“Kami tentu sangat mendukung upaya Pemdes dan BUMDes Kiajaran Wetan ini. Dengan terobosan dan inovasi ini, akan memberikan nilai positif pada masyarakat dari sisi perekonomian dan tenaga kerja. Desa Kijaran Wetan bakal lebih maju yang nantinya,” jelas Camat Edy Wahyono.
Sedikit yang menjadi kendala adalah akses jalan menuju lokasi merupakan jalan Pertamina yang kondisinya rusak.
Camat Lohbener Edy Wahyono ketika dikonfirmasi Diskominfo berharap, jalan Pertamina yang merupakan akses vital untuk masyarakat Blok Pelabuhan dapat diperbaiki.
"Semoga dengan hadirnya wisata baru ini saya berharap jalan Pertamina yang merupakan akses vital untuk masyarakat Blok Pelabuhan dapat diperbaiki, karena jalan tersebut merupakan poros alternatif menuju Kecamatan Arahan," ujarnya pada Jumat, (10/02/2023).
Edy Wahyono menambahkan, pemerintah desa setempat diharapkan dapat berperan dalam pengembangan wisata yaitu melalui BUMDes yang akan mendukung investor dan melibatkan warga masyarakat baik perorangan atau institusi.
“Dengan pengelolaan dan manajemen yang baik, saya berharap BUMdes Kiajaran Wetan dapat menjadi penyumbang APBDes yang akan berimplikasi pada meningkatnya pembangunan di desa dan juga kesejahteraan masyarakat menuju Indramayu Bermartabat,” pungkasnya.
(Sai)