-->

 


Iklan 4

Sangat Miris Di Desa Sukarukun Sampah Berserakan Dan Got Jalan Macet Berlinangan Air.

SINYAL PENA
Jumat, September 23, 2022, September 23, 2022 WIB Last Updated 2022-09-23T20:10:14Z


Bekasi | sinyalpena.com
- Masih persoalan sampah di Kabupaten Bekasi, kali ini berada di Desa Sukarukun tepatnya di jalan Simpang Tiga Buni Ayu terlihat sisi pinggir jalan masih banyak berserakan sampah. 


Entah masyarakat yang tidak sadar akan kebersihan atau memang Pemerintah setempat tidak dapat menangani terkait persoalan sampah di wilayah tersebut.


Saat Media Sinyal Pena melintas di lokasi, terlihat pemandangan yang tidak bagus serta berbau dikarenakan adanya tumpukan sampah di sisi pinggir jalan.


Bahkan di jalan Kp. Jagawana Kongsi Desa Sukarukun, Kecamatan Sukatani, Got maupun Drainase tidak mengalir sehingga terdapat genangan air yang seakan seperti adanya hujan buatan. 



Dalam hal ini, Pemerintah diduga tidak bergerak dalam menghimbau dan memberikan teguran agar warga dapat membersihkan got di masing masing rumah warga demi kebaikan bersama.


Saat dikonfimasi terkait Jumat Bersih, Kaur Pelayanan Desa Sukarukun, Topik mengatakan pihak Desa sudah melakukan Jum'at bersih (Jumsih) seperti membersihkan Kali dan sampah di wilayah.


"kita sudah Jumsih, minggu kemaren kami bersihkan kali dan sampah di jalan antara dua desa," Ucapnya singkat.


(Mariam)

Komentar

Tampilkan

Terkini