-->

Iklan 4

Ciptakan Kekebalan Tubuh dan Generasi Sehat, Puskesmas Kedokanbunder Maksimalkan Imunisasi di Sekolah

SINYAL PENA
Kamis, September 01, 2022, September 01, 2022 WIB Last Updated 2022-09-01T08:35:16Z

Indramayu // sinyalpena.com — Untuk menciptakan kekebalan tubuh serta memperpanjang masa perlindungan pada anak yang sudah mendapatkan imunisasi dasar. Puskesmas Kedokanbunder terus memaksimalkan pelaksanaan imunisasi di sekolah.


Kepala Puskesmas Kedokanbunder dr. Sumiyati menjelaskan, BIAS di wilayah Kecamatan Kedokanbunder menyasar 23 SD/MI dengan target sebanyak 813 anak dan akan selesai pada hari Senin (5/9/2022) mendatang. 


"Sampai dengan hari Kamis ini sudah lima puluh persen sekolah sudah melaksanakan BIAS," katanya.


Sumiyati menambahkan, BIAS ini sebagai perlindungan terhadap penyakit difteri, tetanus, campak, dan rubella.


Sementara itu Camat Kedokanbunder Atang Suwandi menegaskan, pihaknya terus mensupport pelaksanaan BIAS di sekolah-sekolah ini. BIAS di sekolah sangat bagus sebagai masa perpanjangan perlindungan bagi anak yang sudah mendapatkan imunisasi dasar.


Menurut Atang, dengan mendapatkan imunisasi lanjutan maka anak-anak akan mendapatkan kekebalan tubuh dari berbagai serangan penyakit. 


BIAS yang dilaksanakan di wilayah Kecamatan Kedokanbunder ini diharapkan menjadi dasar bagi terciptanya anak Indramayu yang sehat yang akan mendukung visi Indramayu Bermartabat.


"Alhamdulillah pelaksanaan BIAS di wilayah Kecamatan Kedokanbunder sudah berjalan, dan kita targetkan hari Senin mendatang sudah selesai," kata Camat Atang ketika melaksanakan monitoring BIAS di SDN Jayawinangun dan penjaringan kesehatan bagi siswa baru di SMPN 2 Kedokanbunder, Kamis (1/9/2022). (Ramadan)

Komentar

Tampilkan

Terkini